Polres Kuningan Distribusikan 11 Ton Beras Secara Serentak



KUNINGAN,- Polres Kuningan mendistribusikan bahan pokok beras sebanyak 11 ton secara serentak dipimpin langsung Kapolres Kuningan, AKBP Lukman Syafri Dandel Malik,  S.IK, di Mapolres, Senin (30/11/2020).


Informasi yang dihimpun dari Humas Polres Kuningan menjelaskan, dalam kegiatan itu Kapolres didampingi Waka Polres Kuningan, Kompol Jaka Mulyana,S.IK  dan anggota TNI yang mewakili Dandim 0615 Kuningan.


“Distribusi beras tersebut merupakan pengadaan dari Slog Mabes Polri kerja sama antara TNI - Polri dan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia,” katanya melalui WhatsApp.


Penyerahan beras secara simbolis oleh Kapolres sekaligus pelepasan secara resmi kepada Polsek jajaran, Sat Binmas dan Sat Sabhara untuk masyarakat yang terdampak Covid-19.


“Beras yang didistribusikan sebanyak 2.200 paket (11 ton, red) atau dalam kemasan @ 5 kg dan beras itu untuk segera didistribusikan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 di wilayah Hukum Polres Kuningan,” sebutnya.


Personel pelaksana yang terlibat yaitu Waka Polres Kuningan, anggota TNI yang mewakili Dandim 0615 Kuningan, para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek dan perwakilan Bhabinkamtibmas Polres Kuningan serta Babinsa Kodim 0615 Kuningan.   


“Pelaksanaan pendistribusian beras secara serentak untuk masyarakat Kabupaten Kuningan yang terdampak Covid-19  berjalan aman, lancar dan kondusif,” pungkasnya.


deha

Sumber : Humas Polres Kuningan

Diberdayakan oleh Blogger.