Halbil Uniku, Enam Dosen dan Empat Tendik Terima Penghargaan Umroh

Foto : Humas Uniku.


KUNINGAN,- Enam orang dosen dan empat tenaga kependidikan (Tendik) Universitas Kuningan (Uniku) menerima penghargaan tiket Umroh di Gedung Student Center (SC) Iman Hidayat Kampus I Uniku, Rabu (17/4/2024).


Dilansir dari Humas Uniku, tiket Umroh diserahkan oleh Wakil Rektor IV, Haris Budiman, dalam kegiatan halalbihalal Idul Fitri 1445 Hijriah sebelum saling bersalaman.

Dosen tersebut terdiri dari, Dikdik Harjadi, (Sekolah Pascasarjana), Pupu Saeful Rahmat (Sekolah Pascasarjana), Fahmi Yusuf (FKOM), Toto Supartono (FHL), Ilham Adhya (FHL), dan Yayan Hendrayana (FHL). Sedangkan Tendik, yaitu Aan Rukanda (FKIP), Eha (Rektorat), Sri Hartati  (Rektorat) dan Yanti Dwiyanti (FEB).


Acara dihadiri ketua pengurus Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan (YPSAK), pimpinan dan pejabat struktural Uniku serta seluruh dosen dan tenaga kependidikan Uniku.


Rektor Uniku, Dikdik Harjadi, mengatakan, kegiatan halalbihalal merupakan tradisi umat Islam di Indonesia.


"Tapi satu hal yang bisa kita ambil hikmahnya adalah kita bisa bersilatuhami, kita bisa berkumpul di sini dalam rangka saling memaafkan, oleh karena itu saya atas nama pribadi, keluarga dan juga pimpinan Universitas Kuningan mengucapkan mohon maaf lahir dan batin," katanya.


Lebih lanjut dikatakan, tentunya ini akan menjadi momen sangat pas untuk bersilaturahmi, saling memaafkan dan berlapang dada dan semoga semangat silaturahmi ini semakin mengeratkan keluarga besar Universitas Kuningan.


Di tempat yang sama, Ketua Pengurus YPSAK, Uri Syam, menuturkan, halalbihalal adalah momentum untuk mengevaluasi diri, dari apa yang sudah dilakukan selama bulan Ramadan dan melanjutkan bahkan meningkatkannya di masa mendatang.


“Kami atas nama Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H Mohon Maaf Lahir dan Batin,” ucapnya.


Pewarta : deha.
Sumber : Humas Uniku.

Diberdayakan oleh Blogger.