RS Permata “Melayani Pasien Sepenuh Hati, Dengan Kasih Sayang”

KUNINGAN,- Satu lagi, berdiri Rumah Sakit (RS) Permata Kuningan. Terletak di Jalan Cut Nyak Dhien, Kelurahan Windusengkahan, persis di se...



KUNINGAN,- Satu lagi, berdiri Rumah Sakit (RS) Permata Kuningan. Terletak di Jalan Cut Nyak Dhien, Kelurahan Windusengkahan, persis di seberang Kampus I Universitas Kuningan, RS Permata bertekad melayani pasien sepenuh hati, dengan kasih sayang.
 
Meski di kabupaten berjuluk Kota Kuda ini terlahir masih bayi, tekad itu sudah siap saji. Syarat pengalaman, sangat berani tampil beda. Dari segi fisik, gedung RS Permata terlihat wah, mewah. Selaiknya hotel bintang lima.
 
Selain memiliki gedung 4 lantai, terstruktur, nyaman nan indah, juga dilengkapi fasilitas lift sebagai penghubung berteknologi antar lantai.
 
Gedung itu, diisi 144 bed rawat inap. Terdiri dari kelas III 60 bed, kelas II 14 bed, kelas I 40 bed, VIP 20 bed, VVIP 2 bed, Suite Room 1 bed dan ICU 7 bed. Sedangkan instalasi rawat jalan, atau poliklinik, ada poli umum, polis spesialis, hemodialisa, MCU dan fisioterapi.
 
Penunjang medis, juga sudah lengkap. Mulai farmasi, radiologi, CT-Scan, laboratorium patologi klinik, patalogi anatomi, kamar operasi, medical check up, gizi klinik dan CSSD. Canggih terkini, sesuai kebutuhan. Begitu pelayanan poliklinik, tidak kalah lengkap.
 
Sudah sedia dalam siaga poliklinik penyakit dalam, anak, bedah umum, kebidanan dan kandungan, saraf, bedah saraf, THT, paru, mata, kulit dan kelamin, urologi, orthopedic atau bedah tulang, umum dan poliklinik gigi. Seluruh pelayanan medis tersebut, ditangani langsung oleh para dokter umum, dokter gigi hingga para dokter spesialis.
 
Selain struktur interior, kenyamanan RS Permata Kuningan juga sudah terasa saat masuk, lalu berada di luar gedung. Selain keramahan petugas, berbagai fasilitas utama sebagai penunjang non medis, tersedia. Area parkir luas, tertata. Mushola berarsitektur timur tengah, pun megah. Disamping ada IPSRS, IPAL dan kantin.
 
Apalagi saat melihat view atau pemandangan di sekeliling gedung. Terlihat, sawah hijau menghampar, berujung jelas Gunung Ciremai, perbukitan indah sekali.
 
Keindahan, yang bisa memberi ketentraman plus bagi psikologis pasien. Sehingga mendorong cepat, proses penyembuhan.
 
Meski begitu, apapun fasilitas, penunjang canggih, baik medis maupun non medis, tentu tidak akan berjalan optimal, jika tidak dikelola sumber daya manusia handal.
 
Maka, sejak sebelum operasional, RS Permata sudah merekrut sekaligus melatih para petugas berkompeten, agar lebih kompeten. Kemudian menciptakan iklim kerja nyaman, penuh persaudaraan, saling kerjasama, disiplin dan tanggung jawab berdasarkan profesionalitas.
 
Sistem pengelolaan RS Permata juga dirancang efektif berbasis IT. Sehingga terbangun jejaring masif guna mewujudkan pelayanan paripurna, terintegrasi, terjangkau dan berkesinambungan.
 
Ini semua tidak lain, demi meluruskan niat baik dan tekad bulat RS Permata Kuningan sebagai RS kebanggaan masyarakat Kabupaten Kuningan. Tentu melalui pengutamaan mutu, keselamatan pasien dan kepuasan pelanggan.
 
deha
Sumber : Humas RS Permata   




Nama

BERITA,1965,FEATURE,428,HEADLINE,2332,OPINI,32,RAGAM,17,
ltr
item
kamangkaranews: RS Permata “Melayani Pasien Sepenuh Hati, Dengan Kasih Sayang”
RS Permata “Melayani Pasien Sepenuh Hati, Dengan Kasih Sayang”
https://1.bp.blogspot.com/-FADTb4aoS_Q/X6e8fSmSyyI/AAAAAAAAGuI/J9e1FvMWpr4UxUYvFxfysDgl_hEBoiZjACLcBGAsYHQ/w400-h300/Soft%2BOpening%2BRS%2BPermata%2B2.JPG
https://1.bp.blogspot.com/-FADTb4aoS_Q/X6e8fSmSyyI/AAAAAAAAGuI/J9e1FvMWpr4UxUYvFxfysDgl_hEBoiZjACLcBGAsYHQ/s72-w400-c-h300/Soft%2BOpening%2BRS%2BPermata%2B2.JPG
kamangkaranews
https://www.kamangkaranews.com/2020/11/rs-permata-melayani-pasien-sepenuh-hati.html
https://www.kamangkaranews.com/
https://www.kamangkaranews.com/
https://www.kamangkaranews.com/2020/11/rs-permata-melayani-pasien-sepenuh-hati.html
true
2411474526934600298
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content