Kedatangan Anies di Kuningan Disambut Antusias Ribuan Warga Masyarakat



KUNINGAN (KN),- Kedatangan Anies Rasyid Baswedan di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, disambut antusias ribuan warga masyarakat.

Hal itu nampak terlihat pada acara Silaturahmi Sadulur Kuningan Munggahan Bareng Anies Rasyid Baswedan di Desa Purwasari, Kecamatan Garawangi, Kabupaten Kuningan, Minggu (12/3/2023).

Warga saling berebut ingin bersalaman dengan Anies sejak turun dari kendaraan menuju rumah tokoh masyarakat, Atang Sugiono, yang dijadikan Sekretariat Bersama Relawan Anies Rasyid Baswedan.

Begitu pula di Pondok Pesantren Husnul Khotimah, Jalaksana, dalam agenda pertemuan dengan tokoh masyarakat, tokoh pemuda, ulama dan pimpinan perguruan tinggi.

Apalagi ketika ia menyampaikan Sharing Inspirasi, semua yang hadir seakan terhipnotis dengan penjelasan Anies yang luar biasa mengenai kebangsaan dalam upaya menjaga keutuhan NKRI.

"Pak Anies memang cerdas, kharismatik, mudah tersenyum dan ramah. Sudah saatnya memimpin Indonesia menjadi Presiden RI pada Pemilu 14 Februari 2024," kata salah seorang tamu undangan yang tidak mau disebutkan namanya kepada kamangkaranews.com

Kunjungan Anies dilanjutkan dengan acara Silaturahmi Simpul Relawan Anies Rasyid Baswedan di Horison Tirta Sanita, Sangkanurip, Cigandamekar, Kabupaten Kuningan.

Data yang dihimpun, relawan tersebut terdiri dari, Kemuning (Keluarga Millenial Anies Ciayumajakuning), Emak-emak Manies, Srikandi Manies, Anies Kuningku UMKM, Damar, Bara, AP24 dan Jaga Anies.

Pewarta : deha.

Diberdayakan oleh Blogger.