Bupati Kuningan Apresiasi Peserta Kejurnas Pencak Silat Kuningan Open III

        KUNINGAN (KN),- Bupati Kuningan, Acep Purnama, mengapresiasi peserta yang mengikuti Kejurnas P encak S ilat Kuningan Open II...



    
KUNINGAN (KN),- Bupati Kuningan, Acep Purnama, mengapresiasi peserta yang mengikuti Kejurnas Pencak Silat Kuningan Open III yang dilaksanakan 6-10 November 2019 di GOR Ewangga Kuningan.

“Mudah-mudahan peserta dari luar Kuningan selama berada di sini mengikuti kejuaraan bisa berkenan dan berkesan,” harapnya ketika membuka Kejurnas Pencak Silat Kuningan Open III di GOR Ewangga Kuningan, Rabu (6/11/2019).

Ia berharap, para peserta setelah selesai dan pulang ke tempat asalnya bisa membawa kenangan yang indah dari kejuaraan ini.   

“Di tempat inilah kita akan menguji sejauh mana hasil dari pembinaan, latihan, nasehat para guru silat yang diberikan kepada para atlet agar menumbuhkan jiwa silat satria yang tangguh dan spritual,” katanya.

Kejurnas Pencak Silat Kuningan Open III sebagai ajang untuk memperlihatkan teknik-teknik silat dan menguji kemampuannya namun harus mengutamakan saling menghormati dan menjunjung tinggi sportivitas.            

“Menang dan terbaik adalah tujuan kita semuanya namun kebersamaan pun menjadi dasar tujuan kita, silat melatih jiwa satria, pikiran yang sehat, jernih dan hati yang ikhlas,” katanya.

Sehingga sebagai orang Indonesia harus memiliki mental nasionalisme yang kuat, silih asah silih asih silih asuh, kebersamaan, gotong-royong dan saling menghormati.

Ia berharap di Porda 2022 Kabupaten Kuningan dapat mempertahankan posisi 10 besar, apalagi mampu naik ke peringkat 7 besar.

“Salah satunya bisa meraih medali yang banyak dari cabang olahraga pencak silat,” katanya. 

deha--




Nama

BERITA,1966,FEATURE,428,HEADLINE,2333,OPINI,32,RAGAM,17,
ltr
item
kamangkaranews: Bupati Kuningan Apresiasi Peserta Kejurnas Pencak Silat Kuningan Open III
Bupati Kuningan Apresiasi Peserta Kejurnas Pencak Silat Kuningan Open III
https://1.bp.blogspot.com/-ukyv6Xj27x8/XcLHXo6bdTI/AAAAAAAADMU/t6lwJ2V9u4Q79UcJ8hUFKuwjAaLVGnmFACNcBGAsYHQ/s640/Bupati%2Bsilat.JPG
https://1.bp.blogspot.com/-ukyv6Xj27x8/XcLHXo6bdTI/AAAAAAAADMU/t6lwJ2V9u4Q79UcJ8hUFKuwjAaLVGnmFACNcBGAsYHQ/s72-c/Bupati%2Bsilat.JPG
kamangkaranews
https://www.kamangkaranews.com/2019/11/bupati-kuningan-apresiasi-peserta.html
https://www.kamangkaranews.com/
https://www.kamangkaranews.com/
https://www.kamangkaranews.com/2019/11/bupati-kuningan-apresiasi-peserta.html
true
2411474526934600298
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content