Ika : Gebyar KEMILAU Tingkatkan Kualitas Kesehatan Ibu dan Anak

KUNINGAN (KN),- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kuningan, Ika Siti Rahmatika, mengatakan, Senin (12/8/2019) pelaksanaan Gebyar KEM...




KUNINGAN (KN),- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kuningan, Ika Siti Rahmatika, mengatakan, Senin (12/8/2019) pelaksanaan Gebyar KEMILAU diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan ibu dan anak serta gizi.

“Sehingga salah satu tujuan Pembangunan Kesehatan Nasional yaitu penurunan Angka Kematian Ibu (AKI), Angka Kematian Neonatal (AKN) dan Pencegahan Stunting dapat tercapai,” katanya.  

Dijelaskan, Kematian Neonatal adalah kematian yang terjadi sebelum bayi berumur satu bulan atau 28 hari.
  
Menurutnya, gebyar KEMILAU merupakan sarana untuk belajar bersama tentang kesehatan bagi ibu hamil dalam bentuk tatap muka dalam kelompok yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu-ibu mengenai kehamilannya.

“Mulai dari perawatan kehamilan, persalinan, perawatan nifas, perawatan bayi baru lahir, pencegahan stunting, Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), pencegahan penyakit menular seksual melalui deteksi pemeriksaan IVA Test,” jelas Ika.

Dengan adanya Gebyar KEMILAU, diharapkan dapat menyiapkan Duta Kelas Ibu Hamil, Duta Stunting. Duta PHBS dan Duta IVA TEST yang dapat menjadi motivator dalam pelaksanaan kelas ibu hamil di masyarakat.

Sehingga pelaksanaan kelas ibu hamil dapat berjalan secara optimal, terjadi interaksi serta berbagi pengalaman antar peserta ibu hamil dengan yang lainnya.

“Adanya pemahaman perubahan sikap dan perilaku ibu hamil, persiapan persalinan yang aman, nyaman, ibu selamat, bayi sehat dan stunting ditangani atau di-intervensi segera,” pungkas Ika.

deha--




Nama

BERITA,2021,FEATURE,445,HEADLINE,2406,OPINI,34,RAGAM,18,
ltr
item
kamangkaranews: Ika : Gebyar KEMILAU Tingkatkan Kualitas Kesehatan Ibu dan Anak
Ika : Gebyar KEMILAU Tingkatkan Kualitas Kesehatan Ibu dan Anak
https://1.bp.blogspot.com/-mAoglqskxsc/XVFsd7BxIMI/AAAAAAAACis/nb1m5lmejqYyqBPmQsvv7rS_qikSCeleACLcBGAs/s640/IMG_2107.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-mAoglqskxsc/XVFsd7BxIMI/AAAAAAAACis/nb1m5lmejqYyqBPmQsvv7rS_qikSCeleACLcBGAs/s72-c/IMG_2107.jpg
kamangkaranews
https://www.kamangkaranews.com/2019/08/ika-gebyar-kemilau-tingkatkan-kualitas.html
https://www.kamangkaranews.com/
https://www.kamangkaranews.com/
https://www.kamangkaranews.com/2019/08/ika-gebyar-kemilau-tingkatkan-kualitas.html
true
2411474526934600298
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content