Bupati Kuningan Serahkan Bantuan Peralatan Kepada Poktan







KUNINGAN (KN),- Bupati Kuningan, H. Acep Purnama, didampingi Plt Kadis Pertanian, H. Dodi Nurochmatuddin, menyerahkan bantuan alat mesin (sarana dan prasarana) pertanian kepada kelompok tani di halaman Kantor Dinas Pertanian Kabupaten Kuningan, Selasa (22/1/2019).

Bantuan terdiri dari  pompa air, hand sprayer, alat tanam jagung dan motor roda tiga. Dalam kesempatan itu diserahkan sertifikat budidaya padi organik kepada kelompok tani.

Sedangkan bantuan mesin diberikan dalam upaya mendukung program nasional peningkatan produktifitas Pajale (padi, jagung, kedelai), termasuk menunjang majunya pertanian di Kabupaten Kuningan.

“Saya berharap pemberian bantuan ini dapat memudahkan para petani dalam melaksanakan usaha taninya dengan lancar dan cepat, terutama proses budidaya atau percepatan tanam serta pengendalian Orgasme Pengganggu Tanaman (OPT),” kata Acep.

Ia meminta semua stakeholders Dinas Pertanian untuk dapat secara pro aktif memberikan pengawasan, membantu kontrol pemanfaatan atas bantuan tersebut.

“Tidak hanya petugas lapangan saja yang mengontrol pemanfaatan bantuan peralatan  tetapi semua elemen di lingkup dinas pertanian” katanya.

Untuk menciptakan peningkatan produksi, harus dilakukan kontrol atas pemanfaatan bantuan dan dipastikan verfungsi dengan baik.

“Mengantisipasi terjadinya kegagalan panen akibat kekeringan maupun serangan hama OPT, saya menyarankan kelompok tani yang mendapat bantuan agar menjadi peserta Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP),” katanya.

deha--




Diberdayakan oleh Blogger.